PENYULUHAN PENINGKATAN PENDAPATAN KELUARGA MELALUI BUMDES DI DESA TIBUBENENG KUTA UTARA BADUNG

Main Article Content

Ni Luh Putu Sri Purnama Pradnyani
Luh Diah Citra Resmi Cahyadi
Rai Gina Artaninggrum
Putu Aristya Adi Wasita
Ni Nengah Lasmini

Abstract

ABSTRAK
Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga merupakan langkah awal yang sangat penting dalam pengembangkan pemberdayaan ekonomi. Keluarga adalah unit terkecil dalam masayarakat yang terdiri dari suami istri atau suami dan anak, atau ayah dan anak. Usaha ekonomi merupakan strategi alternatif pemberdayaan untuk meningkatkan pendapatan keluarga, oleh karena itu pendekatan berbasis sosial kemasyarakatan, tidak hanya meningkatkan pendapatan, tetapi juga mencakup pengembangan kemampuan dan keahlian warga desa/kader dan anggota rumah tangga. Khususnya keluarga-keluarga yang telah mempunyai usaha. Pemberdayaan ekonomi keluarga pada dasarnya agar seluruh anggota keluarga terlibat dalam kegiatan produktif, sehingga bertambah pendapatan keluarga karena masing- masing anggota memberikan sumbangan pendapatannya untuk memenuhi kebutuhan hidup keluarga. Melalui Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) lembaga usaha desa yang dikelola oleh masyarakat diharapkan usaha usaha yang dimiliki oleh masyarakat dapat berkembang sehingga mampu meningkatkan pendapatan masyarakat.Program Studi Akuntansi fakultas Ekonomi dan Humaniora Universitas Dhyana Pura bersama BUMDes Gentha Persada mengadakan pengabdian kepada masyarakat yang dilaksanakan tanggal 28 Juni 2019. Pengabdian masyarakat dihadiri 121 orang ibu ibu PKK Desa Tibubeneng. Dengan pengabdian kepada masyarakat ini, keluarga mengalami peningkatan pendapatan melalui usaha yang dilaksanakan bersama BUMDes.
Kata kunci: BUMDes, ekonomi, Pendapatan

Article Details

How to Cite
Pradnyani, N. L. P. S. P., Cahyadi, L. D. C. R., Artaninggrum, R. G., Wasita, P. A. A., & Lasmini, N. N. (2020). PENYULUHAN PENINGKATAN PENDAPATAN KELUARGA MELALUI BUMDES DI DESA TIBUBENENG KUTA UTARA BADUNG. Seminar Nasional Aplikasi Iptek (SINAPTEK), 3. https://doi.org/10.36002/sptk.v0i0.1211
Section
Articles