FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KUNJUNGAN ULANG DI PELAYANAN RAWAT JALAN UPT PUSKESMAS SUSUT I

Main Article Content

Ni K. A. Sukhawidanti
Kadek F. Aryani Putri
Ni Putu Widya Astuti

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor-faktor yang berkaitan dengan kunjungan ulang di layanan rawat jalan UPT Puskesmas Susut I. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dengan desain penelitian cross sectional yang dilaksanakan di UPT Puskesmas Susut I, dengan jumlah responden sebanyak 89 orang. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah non-probability sampling dengan metode consecutive sampling.Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan kuesioner, dilanjutkan dengan analisis data univariat dan analisis data bivariat menggunakan uji chi square. Temuan penelitian menunjukkan bahwa sebanyak 65 responden (73%) memilih untuk berkunjung kembali ke Puskesmas. Terdapat hubungan antara faktor seperti kepemilikan JKN, tingkat pendapatan, dan ketersediaan tenaga kesehatan dengan kunjungan ulang di layanan rawat jalan UPT Puskesmas Susut I. Namun, aksesibilitas dan persepsi terhadap penyakit tidak menunjukkan hubungan dengan kunjungan ulang di layanan rawat jalan UPT Puskesmas Susut I.

Article Details

How to Cite
Sukhawidanti, N. K. A., Putri, K. F. A., & Astuti, N. P. W. (2024). FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KUNJUNGAN ULANG DI PELAYANAN RAWAT JALAN UPT PUSKESMAS SUSUT I. JURNAL KESEHATAN, SAINS, DAN TEKNOLOGI (JAKASAKTI), 3(1). https://doi.org/10.36002/js.v3i1.2946
Section
Articles

References

Andersen, R., Kravitz, J. and Anderson, O. W. (1975). ‘Equity in health services: Empirical analyses in social policy’. The University of Michigan: Ballinger Publishing Company

Febrina, S. “Faktor-faktor Yang Berhubungan Dengan Kunjungan Antenatal Lengkap (K4) Di Wilayah Kerja Puskesmas Sungayang Kabupaten Tanah Datar Tahun 2011”. Skripsi. FKMUI. Depok.

Hamidiyah, Azizatul. (2013). “Hubungan Persepsi Pasien Tentang Kualitas Pelayanan Dengan MInat Kunjungan Ulang Di Klinik Umum Rumah Sakit Bhineka Bakti Husada Kota Tangerang Selatan 2013”. Skripsi. UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.

Kasuba, R. S. and Kurniawan, D. (2018) ‘Faktor–Faktor Yang Mempengaruhi Minat Kunjungan Pasien Rawat Jalan Di Puskesmas Perawatan Sulamadaha Kota Ternate Barat Tahun 2018’, Jurnal Serambi Sehat, 11(2), pp. 17–22.

Nanifa., (2021). Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Pemanfaatan Pelayanan Kesehatan Di Wilayah Kerja Puskesmas Talu Kecamatan Talamau. Skripsi. Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.

Paramita, S., Utami, L. S. S., & Sari, W. P. (2020). Peran Komunikasi Kesehatan dalam Pelayanan Rumah Sakit melalui Health Public Relations. Jurnal Bakti Masyarakat Indonesia, 2(2).

Radito, T. (2014) ‘Analisis pengaruh kualitas pelayanan dan fasilitas kesehatan terhadap kepuasan pasien Puskesmas’, Jurnal Ilmu Manajemen, 11(2), pp. 1–25.