Faktor-Faktor yang Berhubungan dengan Status Kebugaran Jasmani Aparatur Sipil Negara (ASN) di UPTD Puskesmas Abiansemal IV Kabupaten Badung
Article Sidebar
Main Article Content
Abstract
Kesehatan dan kebugaran jasmani penting bagi produktivitas dan kualitas hidup. Kebugaran yang rendah berisiko menurunkan produktivitas. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan status kebugaran jasmani ASN di UPTD Puskesmas Abiansemal IV Kabupaten Badung. Penelitian ini merupakan analitik observasional dengan desain cross-sectional dilaksanakan dari April hingga Mei 2023, melibatkan 40 ASN dengan sampel purposive sampling. Data dikumpulkan melalui Kartu Menuju Bugar, Tes Rockport, kuesioner pengetahuan dan sikap, IMT, aktivitas fisik dengan GPAQ. Data dianalisis secara univariat dan bivariat menggunakan uji Chi Square atau Fisher's Exact dengan p ≤ 0,05 dan CI 95%. Hasil penelitian ini menunjukkan sebagian besar ASN (58,8%) dalam kategori tidak bugar. Mayoritas ASN (82,4%) berpengetahuan baik. Proporsi jumlah ASN memiliki sikap positif dan negatif terkait kebugaran dan IMT, sama yaitu 50%. Pola aktivitas fisik ASN sebagian besar kategori rendah (67,6%). Pengetahuan (p 0,364) dan sikap (p 1,000) memiliki nilai p > 0,05, sedangkan IMT (p 0,037) dan aktivitas fisik (p 0,048) memiliki nilai p < 0,005. Pengetahuan dan sikap tidak berhubungan dengan status kebugaran, sedangkan IMT dan aktivitas fisik memiliki hubungan dengan status kebugaran. ASN dengan IMT gemuk berisiko 4,6 kali lebih tinggi untuk tidak bugar, dan ASN dengan aktivitas fisik rendah berisiko 1,6 kali lebih tinggi menjadi tidak bugar.
Article Details

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.
References
Ailina, N. S. (2018). Hubungan Pengetahuan, Sikap dan Perilaku Aktivitas Fisik Mahasiswa Kedokteran dengan Tingkat Kebugaran Jasmani. Universitas Brawijaya.
Afriwardi. (2011). Ilmu Kedokteran Olahraga. Jakarta: EGC.
Arisandi, P. et al. (2018) Faktor-faktor yang berhubungan dengan Kebugaran Jasmani Pegawai Kantor Kesehatan Pelabuhan Probolinggo. Kemenkes RI. Jakarta: Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit.
Arnain, A. (2019). Hubungan Motivasi Olahraga Dengan Citra Tubuh. Psikoborneo: Jurnal Ilmiah Psikologi, 7(3), 502–508. https://doi.org/10.30872/psikoborneo.v7i3.4811.
Bianco, A. et al. (2018) ‘An Exploratory Analysis of Factors Associated with Health-Relates Physical Fitness in Adolescents. The ASSO Project’, Sustainability, 10(1847). Available at: https://doi.org/10.3390/su10061847.
Bryantara, O.F. (2016) ‘Faktor Yang Berhubungan Dengan Kebugaran Jasmani (Vo2 Maks) Atlet Sepakbola’, Jurnal Berkala Epidemiologi, 4(2), pp. 237–249.
Cornia, I.G. and Adriani, M. (2018) ‘Hubungan Antara Asupan Zat Gizi dengan Kebugaran Jasmani Mahasiswa UKM Taekwondo’, Amerta Nutrition, 2(1), pp. 90–96. Available at: https://doi.org/10.2473/amnt.v2i1.2018.90-96.
Ekblom-Bak, E. et al. (2019) ‘Sex and Age Spesific Associations Between Cardiorespiratory Fitness, CVD Morbidity and All Causes Mortality in 266.109 Adults’, Preventive Medicine, 127(105799). Available at: https://doi.org/http://doi.org/10.1016/j.ypmed.2019.105799.
Notoatmodjo, S. (2011) Kesehatan Masyarakat Ilmu dan Seni. Jakarta: PT RinekaCipta.
Notoatmodjo, S. (2014). Promosi Kesehatan dan Perilaku Kesehatan. Rineka Cipta. Retrieved from https://doku.pub/download/notoatmodjo-s-2014-d0nxzpd6xylz
Permenkes RI No 21 (2021) ‘Rencana Strategis Kementrian Kesehatan Tahun 2020-2024’. Indonesia.
Sarahfatin, I.N., Udijono, A. and Susanto, Henry S. (2020) ‘Hubungan Sosiodemografi, Status Indeks Massa Tubuh, Dan Tingkat Aktivitas Fisik Dengan Kebugaran Jasmani Pada Pegawai (Studi Pada Pegawai Aparatur Sipil Negara (ASN) Di Kabupaten Semarang)’, Jurnal Kesehatan Masyarakat (Undip), 9(4), pp. 433–437. Available at: https://doi.org/10.14710/jkm.v9i4.29675.
Septiana, R.A. (2019) ‘Hubungan Pengetahuan Kebugaran Jasmani dengan Tingkat Kebugaran Jasmani’, Journal Of Physical And Outdoor Education Volume 1 No. 1 April 2019, Vol.1, pp.73-79.
Setiawan, H., Munnawarah, M. and Wibowo, E. (2021) ‘Hubungan Aktivitas Fisik dengan Kebugaran dan Tingkat Stress pada Karyawan Back Office Rumah Sakit Omni Alam Sutra dimassa Pandemi Covid-19’, PhysioHS (Physiotherapy Health Science), 3(1), pp. 1–10.
Sharkley, B.J. (2016) Fitness and Health (Kebugaran & Kesehatan). 3rd edn. Edited by E.D. Nasution. Jakarta: Rajawali Grafindo Persada.
Sudiana, I.K. (2014) ‘Peran Kebugaran Jasmani bagi Tubuh’, Seminar Nasional FMIPA UNDIKSHA IV, pp. 389–398.
Thibri, M., Restuastuti, T., & Azrin, M. (2014). Hubungan Pengetahuan dan Sikap dengan Kebugaran Jasmani pada Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Riau. Journal of Chemical Information and Modeling, 1(2), 1–13.
Yusri, Y., Zulkarnain, M. and Sitorus, R.J. (2020) ‘Faktor Faktor yang Mempengaruhi Kebugaran Calon Jemaah Haji Kota Palembang Tahun 2019’, Jurnal Epidemiologi Kesehatan Komunitas, 5(1), pp. 57–68. Available at: https://doi.org/10.14710/jekk.v5i1.6911.