FRAMEWORK ITIL V3 DOMAIN SERVICE OPERATION DALAM ANALISIS PENGELOLAAN TEKNOLOGI BLENDED LEARNING

Main Article Content

Shofwan Hanief
I Wayan Jefriana

Abstract

ABSTRACT
Implementation of Information Technology is growing rapidly gives a big impact on the use of information systems / information technology and services of information systems / information technology, so most companies use technology in support of daily operations, so it is necessary to formulate management strategies against information systems / good information technology based on the purpose of the institution or organization that run it to minimize obstacles, improve service quality, and achieve corporate goals. STIKOM Bali is a college institution which is currently studying in the cluster of Information and Communication Technology (ICT). This college is one of the highly dynamic universities with the development of the technology side can follow the times. The learning process that is done at this time in accordance with the instructions of the minister of riser, technology and higher education (Menristekdikti) can not only be done by conventional model but also can be blended learning model. One of the subjects that is currently doing the learning process with blended learning is Introduction to Information Technology, where the course is done in 5 parallel classes and using blended learning model with information system media and kominikasi which have been prepared beforehand by cooperating with centrastudia, a company that focuses on the development of elearning and multimedia systems. In this research, governance analysis will be conducted by focusing on service operation which refers to ITIL framework (Information Technology Infrastructure Library) version 3. The result of this analysis will identify the extent of service operation on blended learning model that applied to Introduction to Information Technology course, and resulted in a management recommendation that can refer to ITIL V3 best practice framework
Keywords : information technology, blended learning, governance, ITIL Version3
ABSTRAK
Cepatnya perkembangan dan penerapan teknologi informasi memberikan dampak besar bagi penggunaan sistem informasi / teknologi informasi dan pelayanan dari sistem informasi/teknologi informasi tersebut, sehingga sebagian besar perusahaan banyak memanfaatkan teknologi dalam mendukung kegiatan operasionalnya sehari-hari dan perlu menyusun strategi pengelolaan terhadap sistem informasi/teknologi informasi yang baik berdasarkan tujuan dari lembaga atau organisasi yang menjalankannya untuk meminimalisasi kendala, meningkatkan kualitas pelayanan, dan mencapai tujuan perusahaan. STIKOM Bali merupakan sebuah lembaga perguruan tinggi yang saat ini program studinya masuk dalam rumpun Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK). Perguruan tinggi ini merupakan salah satu perguruan tinggi yang sangat dinamis dengan perkembangan dari sisi teknologi pun dapat mengikuti perkembangan zaman. Proses pembelajaran yang dilakukan pada saat ini sesuai dengan instruksi mentri riser, teknologi dan pendidikan tinggi (Menristekdikti) tidak hanya dapat dilakukan dengan model konvensional saja namun juga bisa dengan model blended learning. Salah satu mata kuliah yang saat ini dilakukan proses pembelajarannya dengan blended learning adalah Pengantar Teknologi Informasi, dimana matakuliah ini dilakukan di 5 kelas paralalel dan menggunakan model blended learning dengan media sistem informasi dan kominikasi yang telah disiapkan sebelumnya dengan bekerjasama dengan sentrastudia, sebuah perusahaan yang berfokus pada pengembangan sistem-sitem elearning dan multimedia. Dalam penelitian ini akan dilakukan analisis tatakelola dengan memfokuskan pada service operation yang mengacu pada framework ITIL (Information Technology Infrastructure Library) versi 3. Hasil dari analisis ini akan mengidentifikasi sejauh mana service operation pada model pembelajaran blended learning yang diterapkan pada matakuliah Pengantar Teknologi Informasi, dan dihasilkan sebuah rekomendasi pengelolaan yang dapat mengacu pada best practice framework ITIL V3
Kata kunci : teknologi informasi, blended learning, tatakelola, ITIL Versi3

Article Details

How to Cite
Hanief, S., & Jefriana, I. W. (2018). FRAMEWORK ITIL V3 DOMAIN SERVICE OPERATION DALAM ANALISIS PENGELOLAAN TEKNOLOGI BLENDED LEARNING. Jurnal Teknologi Informasi Dan Komputer, 4(1). https://doi.org/10.36002/jutik.v4i1.395
Section
Articles