MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENYIMAK ANAK USIA 5-6 TAHUN MELALUI METODE BERCERITA MENGGUNAKAN MEDIA BONEKA TANGAN

Main Article Content

Priscila Rahelia
Ni Made Ayu Suryaningsih
I Made Elia Cahaya

Abstract

ABSTRAK
Kemampuan menyimak pada anak usia dini penting untuk dikembangkan, karena dapat
memberikan makna bahasa dalam sebuah komunikasi sehingga anak mudah menangkap
dan memahami informasi. Namun, kemampuan menyimak anak Kelompok B2 TK Duta Kasih
masih tergolong rendah terlihat dari 3 anak (18,75%) mencapai kriteria tuntas dan 13 anak
(81,25%) belum mencapai kriteria tuntas. Kemampuan menyimak anak dapat
dikembangkan melalui metode dan media pembelajaran menarik. Tujuan dari penelitian ini
untuk mengetahui kemampuan menyimak anak usia 5-6 tahun melalui metode bercerita
menggunakan media boneka tangan. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas
yang dilaksanakan dalam 2 siklus selama 3 kali pertemuan setiap siklusnya. Subjek
penelitian ini adalah Kelompok B2 TK Duta Kasih tahun ajaran 2020/2021 berjumlah 16 anak.
Objek penelitian adalah kemampuan menyimak dan penerapan metode bercerita
menggunakan media boneka tangan. Metode pengumpulan data adalah observasi dan
dokumentasi yang diambil pada saat proses pembelajaran berlangsung. Teknik analisis yang
digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif. Hasil penelitian ini menunjukkan
bahwa kemampuan menyimak anak Kelompok B2 TK Duta Kasih dapat ditingkatkan. Pada
observasi awal 18,75% sebanyak 3 anak sudah mencapai kriteria ketuntasan. Setelah
dilakukan tindakan pada Siklus I ketuntasan anak meningkat menjadi 31,25% sebanyak 5
anak, dan meningkat pada Siklus II 81,75% sebanyak 13 anak.
Kata kunci: boneka tangan, kemampuan menyimak, metode bercerita.

Article Details

How to Cite
Rahelia, P., Suryaningsih, N. M. A., & Cahaya, I. M. E. (2022). MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENYIMAK ANAK USIA 5-6 TAHUN MELALUI METODE BERCERITA MENGGUNAKAN MEDIA BONEKA TANGAN. Seminar Ilmiah Nasional Teknologi, Sains, Dan Sosial Humaniora (SINTESA), 4. Retrieved from https://jurnal.undhirabali.ac.id/index.php/sintesa/article/view/1681
Section
Articles