KARAKTERISTIK WISATAWAN PEMINAT STAYCATION DI KABUPATEN BADUNG, PROVINSI BALI

Main Article Content

Ni Luh Christine P. Suyasa
Putu Chris Susanto
Agus Satyananda Mastra
Ni Luh Putu Indriani
Christina Galuh Trihardhini
Ni Luh Putu Windyari Pradnya Dewi

Abstract

ABSTRAK
Staycation merupakan salah satu cara wisatawan lokal untuk berwisata selama masa
Pandemi Covid-19. Cara berwisata ini dilakukan untuk menghilangkan kejenuhan akan
pembatasan masyarakat keluar rumah, keluar daerah, ataupun keluar negara Indonesia.
Bagi masyarakat yang sudah terbiasa melakukan perjalanan wisata berusaha untuk
melakukan wisata dengan jarak tempuh yang tidak jauh dari tempat tinggal, dapat dijangkau
kurang dari sehari, dan secara finansial juga terjangkau dimana pendapatan masyarakat
jauh berkurang akibat penurunan pendapatan sektor pariwisata yang berdampak kepada
seluruh sektor terutama di Pulau Bali. Penelitian ini menganalisa karakteristik wisatawan
peminat staycation di Kabupaten Badung Provinsi Bali melalui penyebaran kuisioner terhadap
140 responden yang telah melakukan Staycation selama masa Pandemi Covid-19. Penelitian
ini menghasilkan bahwa Staycation lebih banyak diminati oleh perempuan sebanyak 60%
dengan status menikah (67%), dengan kirasan umur antara 26 sampai 30 tahun sebanyak
30%, sebanyak 68% karyawan swasta, memiliki pendapatan selama masa Pandemi Covid-
19 berkisar Rp. 2.000.000 sampai Rp. 5.000.000/bulan, memilih untuk staycation menginap
59% daripada hanya staycation satu hari. Alasan respondent melakukan staycation dimana
47% ingin menikmati waktu dengan keluarga/kerabat dan 42% jenuh dengan Pandemi
Covid-19. Didalam pemilihan destinasi staycation, responden menyatakan penting untuk
memilih tempat yang dituju telah menerapkan CHSE (Cleanliness, Health, Safety,
Environmental Sustainability). 40% responden memilih tujuan staycation dimana saja
dengan 42% responden bersedia membayar harga kamar maksimal Rp.
500.000/malam/kamar.
Kata kunci: Pandemi Covid-19, Staycation, wisata lokal

Article Details

How to Cite
P. Suyasa, N. L. C., Susanto, P. C., Mastra, A. S., Indriani, N. L. P., Trihardhini, C. G., & Dewi, N. L. P. W. P. (2022). KARAKTERISTIK WISATAWAN PEMINAT STAYCATION DI KABUPATEN BADUNG, PROVINSI BALI. Seminar Ilmiah Nasional Teknologi, Sains, Dan Sosial Humaniora (SINTESA), 4. Retrieved from https://jurnal.undhirabali.ac.id/index.php/sintesa/article/view/1695
Section
Articles