Analisis Implementasi Sistem Akuntansi Keuangan di Dinas Koperasi UMKM Kota Denpasar
Article Sidebar
Main Article Content
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penerapan sistem akuntansi keuangan di Dinas Koperasi UMKM Kota Denpasar. Metode yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Data utama diperoleh melalui wawancara dengan staf yang terlibat dalam proses akuntansi dan observasi langsung terhadap penggunaan sistem, sementara data pendukung diambil dari dokumen-dokumen terkait. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan sistem akuntansi keuangan di Dinas Koperasi dan UMKM Kota Denpasar telah meningkatkan efisiensi dalam pencatatan dan pelaporan keuangan. Namun, terdapat beberapa kendala, seperti kurangnya pelatihan bagi pegawai dan ketergantungan pada sistem manual ketika terjadi gangguan teknis. Oleh karena itu, perlu adanya upaya peningkatan kapasitas sumber daya manusia (SDM) serta pengembangan infrastruktur teknologi untuk mengoptimalkan pemanfaatan sistem tersebut. Implikasi dari penelitian ini adalah memberikan rekomendasi untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas pengelolaan keuangan di instansi pemerintah.
Article Details

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.
References
Dito Aditya Darma Nasution, Junawan (2019). Analisis Implementasi Sistem Akuntansi keuangan Daerah Pada Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Sumatera Utara.Universitas Pembangunan Panca Budi.
Putra,P.P,. Dewi,I.G.A.A (2020) Evaluasi Implementasi Sistem Akuntansi Keuangan di Dinas Koperasi UMKM. Jurnal akuntansi Publik Indonesia,5(1) 3
Sutandi, Prof. Abdul Halim,Ph. D.,Akt., Asep (2006). Analisis implementasi sistem akuntansi keuangan daerah dalam pengelolaan daerah di kabupaten cirebon.