PENGARUH TINGKAT KEINOVATIFAN TEKNOLOGI, MOTIVASI KERJA, DAN GAYA KEPEMIMPINAN TERHADAP KINERJA PEGAWAI STUDI KASUS: YAYASAN PENDIDIKAN KERTHA WISATA

Authors

  • Erlinda Mandasari

DOI:

https://doi.org/10.36002/jutik.v6i1.1557

Abstract

ABSTRACT
Information technology has experienced very rapid development in this decade which was followed by rapid progress in this field. The development and advancement of information technology, it spurs organizations to use this technology as information processors and providers. Currently, information technology has become a very dominant factor in the application of information systems as a solution for organizations to solve the problems they face. In this study, an analysis of the performance of employees in the Kertha Wisata Education Foundation environment was conducted. The method used in this study is explanatory or explanatory research that highlights the relationship between research variables and examines the hypotheses that have been formulated previously. The variables studied were 3 independent variables, namely the level of technological innovation (X1), work motivation (X2), and leadership style (X3) on 1 dependent variable (Y). namely: Employee Performance. Data were collected using the questionnaire method with a total population of 65 data. The results obtained from this study are that there is a significant effect of the level of technological innovation on employee performance at the Kertha Wisata Denpasar Education Foundation with a correlation coefficient of 0.606 and a coefficient of determination of 0.367. There is an insignificant effect of work motivation with employee performance at the Kertha Wisata Education Foundation with a coefficient of determination of 54.70% on employee performance. There is a significant influence of Leadership Style with Employee Performance at the Kertha Wisata Education Foundation with a correlation coefficient of 0.052 and a coefficient of determination of 0.003. Taken together, there is a significant influence between the level of technological innovation, leadership style on employee performance at the Kertha Wisata Education Foundation with a double correlation coefficient of 0.663 and a coefficient of determination of 0.440.
Key Words : Hospital Management Information sistems, Hospitals, Digital Medical Records
ABSTRAK
Teknologi informasi telah mengalami perkembangan yang sangat pesat pada dekade ini yang diikuti dengan pesatnya kemajuan di bidang tersebut. Dengan berkembang dan majunya teknologi informasi, memacu organisasi untuk menggunakan teknologi tersebut sebagai pengolah dan penyedia informasi. Saat ini teknologi informasi telah menjadi faktor yang sangat dominan dalam penerapan sistem informasi sebagai solusi bagi organisasi untuk memecahkan permasalahan yang dihadapi. Pada penelitian ini dilakukan analisa terhadap kinerja pegawai yang ada pada lingkungan Yayasan Pendidikan Kertha Wisata. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penjelasan atau explanatory research yang menyoroti hubungan antara variable-variabel penelitian dan mengkaji hipotesa yang telah dirumuskan sebelumnya. Variabel yang diteliti adalah 3 variabel bebas yaitu Tingkat Keinovatifan Teknologi (X1), Motivasi Kerja (X2) dan Gaya Kepemimpinan (X3) terhadap 1 variabel terikat (Y). yaitu: Kinerja Pegawai. Pengumpulan data dilakukan dengan metode Kuesioner dengan jumlah populasi data adalah 65 sample. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah Terdapat pengaruh yang signifikan Tingkat Keinovatifan Teknologi dengan Kinerja Pegawai di Yayasan Pendidikan Kertha Wisata Denpasar dengan koefisien korelasi sebesar 0,606 dan koefisien determinasi sebesar 0,367. Terdapat pengaruh yang tidak signifikan Motivasi Kerja dengan kinerja Pegawai di Yayasan Pendidikan Kertha Wisata dengan koefisien determinasi sebesar 54,70% terhadap Kinerja Pegawai. Terdapat pengaruh yang signifikan Gaya Kepemimpinan dengan Kinerja Pegawai di Yayasan Pendidikan Kertha Wisata dengan koefisien korelasi sebesar 0,052 dan koefisien determinasi sebesar 0,003. Secara bersama-sama terhadap pengaruh yang signifikan antara Tingkat Keinovatifan Teknologi, Gaya Kepemimpinan terhadap Kinerja Pegawai di Yayasan Pendidikan Kertha Wisata dengan koefisien korelasi ganda sebesar 0,663 dan koefisien determinasi sebesar 0,440.
Kata kunci : Keinovatifan Teknologi, Motivasi Kerja,Gaya Kepemimpinan, Kinerja Pegawai, Kuesioner explanatory research..

Downloads

Additional Files

Published

2021-11-07

How to Cite

Mandasari, E. (2021). PENGARUH TINGKAT KEINOVATIFAN TEKNOLOGI, MOTIVASI KERJA, DAN GAYA KEPEMIMPINAN TERHADAP KINERJA PEGAWAI STUDI KASUS: YAYASAN PENDIDIKAN KERTHA WISATA. JUTIK : Jurnal Teknologi Informasi Dan Komputer, 6(1). https://doi.org/10.36002/jutik.v6i1.1557